Make a donation Talk Fusion Saling Memberi

Enam Belas Tahun Kemudian (4)


Mahabharata. Ganga berkata: ”Inilah alasan kedatanganku, aku mengantarkan anak ini untuk paduka, bawalah dia bersama paduka agar dapat memberikan penghiburan bagi paduka. Kini dia telah mahir dalam bersyair dan juga mahir dalam bidang kesenian yang mutlak harus diketahui oleh seorang kshatriya. Vasishtha adalah gurunya. Dari Vasishtha, dia mempelajari Veda dan Vedanga yang merupakan kitab suci yang berisi ajaran tentang kebenaran serta tuntunan dalam menjalani kehidupan di dunia ini. Dari Brihaspati, guru yang hebat, dia mempelajari ilmu politik dan pemerintahan yang patut diketahui oleh seorang Raja. Dari Bhargava, seorang brahmana yang tidak tertandingi oleh para kshatriya manapun, telah mengajarkannya ilmu memanah. Sekarang Anak kita ini telah pandai dalam berbagai hal yang memang seharusnya diketahui olehnya. Aku telah menjadikan anak kita ini pantas untuk menjadi ahli waris tahta Kerajaan Paurava. Aku akan berikan pahlawan ini kepada paduka. Bawalah dia pergi ke Istana Hastinapura”.

Selesai berkata demikian Ganga kemudian menghilang dari pandangan mata mereka. Santanu terdiam beberapa saat, masih banyak hal yang ingin dikatakannya kepada Ganga, tentang perasaannya, cintanya dan cita-citanya. Namun semuanya sudah tidak mungkin lagi, karena Ganga sudah pergi lagi meninggalkannya. Hatinya terguncang, tidak bisa dipungkiri lagi olehnya bahwa rasa cintanya kepada Ganga sedemikian besarnya, kini tiada lagi harapan untuk bisa bertemu dengannya lagi. Tidak ada lagi alasan yang bisa mempertemukannya lagi.

Raja Santanu kemudian berbalik arah menuju ke arah Istana, sama seperti apa yang telah terjadi enam belas tahun yang lalu. Tetapi kali ini dia tidak sendirian lagi. Anaknya, anak yang dilahirkan oleh Ganga, telah berada disampingnya. Santanu, yang selalu berusaha untuk tetap adil sebagai raja yang selalu kesepian sebegitu lamanya, sangat bangga terhadap pemuda cakap ini. Bersama-sama, ayah dan anak ini berlari-lari kecil menuju ke arah kereta kerajaan yang sudah siap menghantarkannya ke Hastinapura.

No comments:

Post a Comment